Manfaat Dan Khasiat Mengkudu Bagi Kesehatan


Mengkudu
Secara tradisional, masyarakat Aceh menggunakan buah mengkudu sebagai sayur dan rujak. Selain itu mengkudu juga sering digunakan sebagai bahan obat-obatan.
Manfaat dan Khasiat mengkudu

Kandungan Mengkudu
Zat nutrisi yang dibutuhkan tubuh, seperti protein, viamin, dan mineral penting, tersedia dalam jumlah cukup pada buah dan daun mengkudu. Selenium, salah satu mineral yang terdapat pada mengkudu merupakan antioksidan yang hebat. Zat ini membantu dalam proses sintesis organic dan pemulihan sel-sel tubuh.
Zat anti bakteri.Zat-zat aktif yang terkandung dalam sari buah mengkudu itu dapat mematikan bakteri penyebab infeksi, seperti Pseudomonas aeruginosa, Protens morganii, Staphylococcus aureus, Bacillus subtilis, dan Escherichia coli. Zat anti kanker. Zat-zat anti kanker yang terdapat pada mengkudu paling efektif melawan sel-sel abnormal. Xeronine dan Proxeronine. Salah satu alkaloid penting yang terdapt di dalam buah mengkudu adalah xeronine. Xeronine diserap sel-sel tubuh untuk mengaktifkan protein-protein yang tidak aktif, mengatur struktur dan bentuk sel yang aktif.
Manfaat dan Khasiat utama mengkudu
Meningkatkan fungsi kelenjar tiroid dan kelenjar timus
Dengan mengkonsumsi buah mengkudu dapat meningkatkan fungsi kelenjar tiroid dan kelenjar timus. Dapat memperlancar peredaran darah dan menyehatkan jantung
Mengkudu mengandung mineral yang dapat memperlebar saluran pembuluh darah yang mengalami penyempitan. Dapat menghambat pertumbuhan sel kanker dan tumor
Namun dengan mengkonsumsi buah mengkudu secara rutin dan teratur setidaknya dapat menghambat pertumbuhan sel kanker dan tumor agar tidak menjadi lebih besar.